Close
Close

36 Warga KKT Positif Covid-19

Maluku, Orasirakyat.com
Sebanyak 36 warga Kabupaten Kepulauan Tanimbar (KKT), provinsi Maluku terkonfirmasi positif Covid-19.


Hal ini berdasarkan data yang dikirimkan Tim Satuan Tugas Covid-19 Provinsi Maluku dalam rilis yang terima wartawan, Kamis (23/9/2021).


Dalam rilis tersebut, selain KKT, 1 warga Kota Ambon juga terkonfirmasi Covid-19. Sementara angka Kesembuhan di Kota Ambon sebanyak 2 warga dan Maluku Tengah 8 warga.


Untuk diketahui jumlah terpapar Covid-19 sampai dengan tanggal 23 September tahun 2021 Sebanyak 14.563 jiwa, sembuh sebanyak 14.110 jiwa dan meninggal 263 jiwa.


Saat ini Pemerintah Provinsi Maluku menyiapkan rumah sakit rujukan bagi pasien yang terpapar Covid-19 diantaranya, RSUD dr Haulussy-Ambon, RSUP dr J Leimena-Ambon, RSUD dr P.P MAGRETTY-Saumlaki, Rumkit Tingkat II dr J.A Latumeten-Ambon, RSAL dr F.L Sugarjo-Ambon, RS Bhayangkara-Ambon, 11 rumah sakit tujukan di tingkat kota/kabupaten dan RS Siloam-Ambon.


Sedangakan semua lokasi karantina terpusat diantaranya, asrama dan semua Balai Diklat. (OR/05)

Baca Juga
Klik ☝ untuk mengikuti akun Google News Kami
agar anda tidak ketinggalan berita menarik lainnya

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama