Close
Close

Terus Tekan Angka Stunting, Polsek Geser Gelar Sejumlah Kegiatan

SBT, Orasirakyat.com
Tekan angka stunting bukan saja dilakukan oleh pihak Dinkes maupun oleh pihak desa, kali ini Polsek Geser gelar melaksanakan kegiatan tersebut. Kegiatan ini berlangsung di salah satu locus stunting Desa Kiltay dan Kilwaru, Kecamatan Seram Timur pada, Rabu (01/02/2023).


Kegiatan Peduli Stunting dengan cara pengukuran dan Publikasi Stunting dari Tim Kesehatan Puskesmas Seram Timur bersama TNI - Polri dan Bhayangkari Ranting Geser.


Untuk menuju dua Desa tersebut, Kapolsek Geser bersama Timkes Penyuluhan Stunting bertolak dari Kota Geser menuju ke Desa Kiltay dengan Menggunakan Long Boat. Selain pengukuran tinggi badan ada anak-anak, ada juga penyerahan paket/bingkisan makanan bergizi oleh Ketua Bhayangkari Ranting Geser. 


Hadir dalam kegiatan, Kapolsek Geser, IPTU Mo Solissa, S.HI, Danramil Geser diwakili Bhabinsa Kiltay Kopda Indarto, Kepala puskesmas Geser Usman Daeng Taha, S.Kep, Raja Kiltay I. Kastella, Ketua Bhayangkari Ranting Geser Ny. MENY SOLISSA, Personil Polsek Geser, Timkes Puskesmas Geser, para Kader Posyandu serta Ibu-ibu dari anak yang mengikuti kegiatan. 


Kapolsek Geser Iptu Mo Solissa saat dikonfirmasi mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk menekan angka stunting, sehingga kedepannya tidak ada lagi stunting di Seram Bagian Timur


"Target katong (Kami) agar angka stunting bisa terus menurun kalau perlu tidak ada lagi di  SBT khususnya di Kecamatan Seram Timur," harap Solissa


Solissa yang juga mantan Kapolsek Kecamatan Pulau Gorom ini berharap, kegiatan yang dilakukan dapat mengubah pola hidup Masyarakat serta dapat meningkatkan gizi masyarakat sehingga kualitas Sumber daya manusia dapat ttercapai


"Harapannya semoga dengan kegiatan seperti begini dapat meningkatkan status gizi masyarakat serta meningkatnya kualitas SDM di Daerah kita ini," ucapnya.


Ketika ditanya terkait dengan rencana kegiatan, dirinya menjelaskan. Kegiatan ini bersifat rutin


"Insha Allah tiap Bulan,  tergantung sikon alam," tutup Solissa. (FS)

Baca Juga
Klik ☝ untuk mengikuti akun Google News Kami
agar anda tidak ketinggalan berita menarik lainnya

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama