Namrole, Orasirakyat.com - Masyarakat Desa Emguhen, Kecamatan Kapala madan Kab. Buru Selatan meminta kepada Bupati Buru Selatan, Hj Safitri Malik Soulisa segera menggantikan Pj. Desa Emguhen, Rusman Buton.
Warga yang mengatasnamakan masyarakat adat melakukan aksi pemalangan kantor desa dan memasang papan penolakan Pj desa Emguhen di Kantor desa Emguhen pada Kamis (/23/11/2023).
Aksi yang dilakukan oleh masyarakat adat itu untuk mendesak Bupati Buru Selatan agar segerah menggantikan Pj desa Emguhen karena di nilai gagal dalam membangun desa selama masa kepemimpinannya di tahun 2020-2023.
Yapi Hukunala atas nama masyarakat desa Emguhen mengatakan mereka tidak suka dan tidak setuju lagi kalau Rusman Buton memimpin desa mereka karena dari tahun 2020 sampai sekarang tidak pernah ada program pembangunan desa yang terlaksana. Mereka mencontohkan seperti masyarakat punya lapangan Bola Voli untuk berolahraga saja sampai sekarang juga belum selesai.
Dimana selama ini Pj. desa Rusman Buton tidak perna membuat papan informasi tentang tranparansi anggaran ADD maupun DD agar terbuka untuk masyarakat secara umum.
"Untuk itu kami rasa bahwa Rusman Boton tidak pantas lagi memimpin desa Emguhen karena selama memimpin kami masyarakat tidak pernah merasakan perubahan di dalam desa," ungkap Hukunala.
Untuk itu masyarakat Emguhen berharap Agar Bupati Buru Selatan segera menggantikan Pj desa Emguhen dengan anak bangsa Hukunala Desa Emguhen.
Kata Hukunala, jika dalam waktu Dekat Bupati Buru Selatan tidak menggantikan Rusman Buton dari PJ desa Emguhen mereka bersikeras tidak akan pernah membuka pemalang kantor desa dan tak mengizinkan aktivitas apapun yang dilakukan oleh pemerintah desa Rusman Boton.
"Untuk itu kami harap agar Bupati segera menggantikan PJ desa Emguhen Dengan anak adat asli Desa Emguhen yang berhak untuk memimpin desa kami, agar ke depannya kami boleh merasakan perubahan di desa kami agar sama dengan Perubahan desa lainnya," tandasnya. (*)
Klik ☝ untuk mengikuti akun Google News Kami agar anda tidak ketinggalan berita menarik lainnya |