Close
Close

Kembalian Formulir di Demokrat, Sinyal SMS GES Jilid II Menguat

Namrole, Orasirakyat.com
Bupati petahana, Safitri Malik Soulisa (SMS) melakukan pendaftaran di DPC Partai Demokrat kabupaten Buru Selatan (Bursel), sebagai Bakal Calon (Balon) Bupati, Sabtu (4/5/2023).


SMS diwakili oleh tim relawan yang dipimpin Sofyan Solissa tiba di sekretariat Partai Demokrat pukul 17.40 WIT.


Saat tiba di Partai Demokrat, Tim SMS disambut oleh Ketua Tim penjaringan DPC Partai Demokrat Bursel, Ruben Tasane bersama tim penjaringan.


Sebelum menerima formulir dari tim SMS, Ketua tim penjaringan DPC Demokrat, Ruben Tasane dalam arahannya mengatakan bahwa pendaftaran ini telah menunjukan keseriusan dari kandidat SMS.


"Kami dari tim penjaringan merasa bahwa ini adalah bentuk keseriusan dari ibu Safitri. Kami memberikan apresiasi, kami merasa di hargai karena ada beberapa Balon juga belum kembalikan formulir," ucap Tasane.


Ia berkeyakinan jika Tim Relawan SMS di pimpinan Sofyan Solissa maka pihaknya merasa ada "kemistri" seperti yang dulu bisa terjadi lagi untuk Pilkada 2024 (SMS-Ges Jilid II).


"Kita terbuka untuk semua orang, siapa saja berproses di partai Demokrat. Silakan Berproses yang memberikan rekomendasi itu dari DPP Demokrat tapi kalau saya lihat kondisi tim saat ini sepertinya yang dulu bisa terjadi lagi," tandasnya.


Menanggapi sambutan Ketua Penjaringan, Ketua Tim relawan SMS jilid II, Sofyan Solissa mengaku kandidatnya memiliki pengalaman baik dalam melobi partai maupun menjadi petarung dalam kontestasi Pilkada. 


Tak hanya kandidat, namun tim juga memiliki pengalaman hebat dalam menghantarkan kandidatnya menjadi calon maupun bupati.


"SMS punya pengalaman dan tim juga punya pengalaman untuk menjadikan beliau menjadi calon bupati dan menjadi bupati," terangnya.


Kendati begitu, ia tidak ingin sesumbar menepuk dada tetapi untuk saat ini pihaknya tetap berproses dan taat pada mekanisme terkait penjaringan Balon Bupati dan Balon Wakil Bupati di smua Parpol.


"Kita dari tim mengikuti semua mekanisme partai Demokrat," paparnya.


Solissa berharap, ada kolaborasi antara tim relawan dengan partai Demokrat untuk sama-sama mensupport slogan SMS menjadi SMS GES Jilid II. Sebab, menuju SMS GES Jilid II ini merupakan kewenangan mutlak dari Kandidat Balon Bupati (Safitri-red) bukan kewenangan tim relawan.


"Kami berharap sungguh terlepas dari tim relawan saya adalah bagian dari partai ini juga, maka kita bisa sama-sama mendorong dari SMS menjadi SMS GES, tapi semua kewenangan ada di Ibu Safitri, karena itu hak mutlak milik beliau," tandasnya. (AL)

Baca Juga
Klik ☝ untuk mengikuti akun Google News Kami
agar anda tidak ketinggalan berita menarik lainnya

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama