Namrole, Orasirakyat.com
Ketua DPD PKS Kabupaten Bursel, Husen Souwakil mengatakan, sampai penutupan pendaftaran sudah 7 Bakal Calon (balon) bupati yang mengembalikan formulir pendaftaran di PKS.
“Proses pendaftaran bakal calon bupati dan wakil bupati Bursel oleh Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dibuka sejak tanggal 24 April sampai tanggal 10 Mei, hari ini tepat pada hari Jum’at tahun 2024, seluruh proses pendaftaran sudah kami lewati,” ucap Souwakil didampingi Ketua Penjaringan, Ilham Marasauli di sekretariat DPD PKS, Jumat (11/5/2024).
“7 Balon yang mengembalikan formulir adalah Lutfi Sanaky, Abdul Hamid Souwakil (AHS), La Hamidi (LHM), Safitri Malik Soulisa (SMS), Ibrahim Banda (IB) dan Zaid Muzakir Assagaf serta Ahmadan Loilatu,” terangnya.
Lebih jauh Souwakil menjelaskan, yang mengambil formulir di PKS sendiri ada 10 Balon kepala daerah, 9 Adalah Balon Bupati sedangkan 1 Balon Wakil Bupati.
“Dari 10 Balon Kepala daerah itu salah satunya Balon wakil bupati atas nama Kompol Jani Parinussa dan 9 lainnya adalah balon bupati,” ujar Souwakil.
Saat ditanya apakah masih akan dilakukan perpanjangan proses penjaringan Balon Bupati dan Balon Wakil Bupati, Souwakil mengaku masih menunggu arahan dari DPW PKS Provinsi Maluku.
“Kita tutup hari ini tepat jam 12 malam dan kalau DPW berikan instruksi untuk kita perpanjang maka seluruh kabupaten kota akan melakukan perpanjangan,” tuturnya.
"Namun jika tidak ada instruksi perpanjangan maka kami tidak lagi membuka ruang pelayanan kepada putra putri yang ingin mencalonkan diri sebagai Balon bupati dan Balon wakil bupati," sambungnya.
Ia mengajak semua Balon yang mendaftar di PKS agar tetap membangun komunikasi dan kooperatif melakukan proses di PKS.
“Kami berharap agar kooperatif, tetap koordinatif dalam melaksanakan seluruh mekanisme yang dilakukan oleh PKS,” pintanya.
Permintaan ini disampaikan karena di PKS memiliki dua mekanisme yakni penjaringan dan mekanisme penyaringan. Dimana mekanisme penjaringan sudah dilewati dan berakhir hari ini. Sedangkan mekanisme penyaringan setelah proses semua dokumen milik bakal calon dinyatakan lengkap.
“Kami akan teliti semua dokumen dan jika dinyatakan lengkap maka kami akan melakukan proses penyaringan, kami akan sampaikan ke DPW, lalu kemudian diteruskan ke DPP,” ujar Souwakil.
Katanya, meskipun dari 7 Balon Bupati yang mengembalikan formulir di PKS dan diantaranya ada ada salah satu kader PKS namun dalam tahap penjaringan maupun penyaringan semua mempunyai peluang yang sama.
“Dari 7 Balon yang berproses salah satunya kader PKS yakni Pak Zaid Muzakir Assagaf namun perlu kami tegaskan bahwa semua memiliki ruang yang sama, baik kader maupun non kader tidak ada istilah spesial-spesial,” tegas Souwakil.
Menyangkut seluruh dokumen milik kandidat yang mendaftar apakah saat dikembalikan dinyatakan lengkap, Souwakil mengaku sudah lengkap.
“Mungkin yang belum mengembalikan berkas pendaftaran saja yang belum lengkap,” pungkas Souwakil. (AL)
Klik ☝ untuk mengikuti akun Google News Kami agar anda tidak ketinggalan berita menarik lainnya |