Close
Close

Tamang BAE Aziz Hentihu Bagikan Ribuan Paket Sembako ke Korban Banjir

Namlea, Orasirakyat.com - Ketua DPW PPP Maluku yang juga Anggota DPRD Maluku, Abdul.Aziz Hentihu mengatakan partainya tidak bisa tinggal diam melihat bencana banjir yang menimpa warga di Dataran Waeapo, Kabupaten Buru.


Karena itu, Sejak Sabtu malam (6/7/2024) hingga Minggu sore (7/7/2024), ribuan sembako dikirim dan disebarkan oleh Tamang BAE Aziz Hentihu di titik-titik yang sangat membutuhkannya.


"Ribuan paket sembako, terdiri makanan cepat saji, mie instan dan lain-lain, termasuk beras serta kebutuhan mendesak lainnya telah disalurkan kepada para korban di tiga kecamatan, di Waeapo, Lolongquba dan Waelata. Diangkut dengan puluhan truk, sejak semalam hingga hari ini,"jelas Aziz Hentihu dari seberang telepon, Minggu sore (7/7/2024).


Tim DPC Partai PPP Kabupaten Buru dan Tamang BAE Aziz Hentihu diminta mengirimkan sembako di beberapa titik di sejumlah lokasi terdampak, seperti di Waeapo, Lolongquba dan Waelata.

Ada yang diserahkan langsung kepada para korban bencana dan sebagian lagi diserahkan lewat Pemerintah Desa dan Pemerintah Kecamatan setempat.


Sejumlah warga, terdiri dari orang tua, para ibu dan bapak, senang, karena Aziz Hentihu dan tim Tamang BAE sangat peduli.

"Pak Aziz Hentihu telah memberi kami bantuan. Mudah-mudahan bermanfaat bagi kami. Bantuan ini juga akan berkah bagi beliau yang akan maju ke depannya,"ucap seorang ibu tulus saat menerima bantuan dari tangan tim Tamang BAE, Abidin Kabau.


Beberapa ibu lainnnya juga  mengaku, sangat senang dengan sembako yang diterimanya dari tim Tim Tamang BAE. "Terima kasih banyak Pak Aziz Hentihu atas apa yang kami terima dari bapak hari ini. Mudah-mudahan bermanfaat untuk keluarga kami," kata seorang ibu.

Pantauan media ini, PPP dan Tim Tamang BAE  membagi-bagikan ribuan sembako ke korban banjir sejak Sabtu malam, disambut dengan tangan terbuka oleh para korban di tempat pengungsian.


Bukan hanya sembako, tapi tim Tamang BAE juga datang membawa puluhan jerigen minyak tanah ukuran 5 liter, serta kain sarung/selimut dan tikar untuk tempat tidur.


Bantuan seperti ini sangat menyenangkan hati warga."Terima kasih kami ucapkan kepada Pak Aziz Hentihu yang telah menyerahkan ribuan paket Sembako. Diserahkan untuk masyarakat yang terdampak dari banjir sejak Jumat lalu. Semoga berkah bagi pak Aziz dan kami warga korban banjir,"ucap seorang bapak tulus.

Pada Minggu tim Tamang BAE yang bergerak dari Namlea terlebih dahulu menyinggahi Kecamatan Waeapo. Di sana, mereka kembali menyalurkan bantuan yang telah dilakukan sejak Sabtu malam.


Sebagian bantuan diserahkan lewat tangan Pemerintah Kecamatan dan diterima Camat Waeapo, Baharudin Besan.


Baharudin dalam kesempatan itu atas nama warganya menyampaikan ucapan terima kasih karena bantuan itu sangat bermanfaat. Ia dan warganya juga mendoakan Aziz Hentihu agar selalu dalam lindungan Allah SWT dan uluran tangan darinya akan diberkahi.


Dari Kecamatan Waeapo tim Tamang BAE melanjutkan perjalanan membagi bantuan di beberapa desa korban banjir di Kecamatan Lolongquba  . Setelah itu menuju lokasi pengungsian Desa Debowae (Unit 18) tempat ratusan kepala keluarga korban banjir di Desa Waeleman mengungsi.


Membawa bantuan yang begitu banyak, separuh bantuan diserahkan langsung ke tangan para korban. Sisahnya lagi diserahkan ke posko penanggulangan bencana yang dipusatkan di Kantor dsn balai Desa Debowae.


"Kami diminta Ketua DPW PPP Maluku  pak Aziz Hentihu agar  bergerak tiga kecamatan di Waeapo. Alhamdulillah, bisa langsung diserahkan kepada warga yang membutuhkan. Kami sebar di beberapa titik langsung kepada warga," tim Tamang BAE, Abidin Kabau.


Dihubungi terpisah, Aziz Hentihu yang masih berada di Jakarta mengatakan, sengaja meminta tim membagikan ribuan sembako di Waeapo. Karena warga terdampak pasti akan kesulitan memenuhi kebutuhan sehari-hari mereka. 


"Sementara kita kirimkan sembako dulu serta selimut, tikar dan minyak tanah untuk warga terdampak banjir sebagai bentuk duka kami kepada para korban. Kita harus hadir di tengah-tengah warga yang membutuhkan,"demikian Aziz. (LTO)

Klik ☝ untuk mengikuti akun Google News Kami
agar anda tidak ketinggalan berita menarik lainnya

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama