Close
Close

Jaringan di SBT Lelet, DPRD Akan Berkoordinasi

SBT, Orasirakyat.com
Jaringan Telkomsel di Kota Bula mengalami gangguan yang meresahkan masyarakat.


Menanggapi masalah ini, Ketua DPRD SBT Sementara, Risman Sibualamo, menegaskan bahwa pihaknya akan segera mengambil tindakan. 


Sibualamo menyadari bahwa di era digital, internet adalah kebutuhan mendasar, sehingga keluhan masyarakat akan segera ditangani sesuai dengan prosedur yang berlaku.


Menurutnya, Sebagai Perwakilan Rakyat di Daerah, kebutuhan dan keluhan Masyarakat harus diperhatikan, dan ini menjadi catatan penting yang nantinya akan bahas dalam Rapat. 


Namun saat ini, dirinya masih berada di Ambon, sehingga saat tiba di Bula akan berkoordinasi dengan pihak Terkait.


"Masih ada di luar kota Bula, nanti setelah tiba di Bula, selanjutnya lakukan berkoordinasi dengan Pihak terkait," jawab Risman saat konfirmasi media ini, Jumat (11/10/2024).


Sementara salah satu Pemuda SBT, Ahmat mengatakan, jaringan di kota bula beberapa terakhir lelet, sehingga berdampak pada semua hal, maka harus ada langka cepat sehingga semua aktifitas yang berkaitan dengan jaringan internet dapat terpenuhi.


"Ini kan pendaftaran PPPK, sehingga ini juga berdampak terhadap basudara yang mau mendaftar," tandasnya. (FS)

Baca Juga
Klik ☝ untuk mengikuti akun Google News Kami
agar anda tidak ketinggalan berita menarik lainnya

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama