Rokan Hulu – Perayaan Natal Sekolah Minggu GBI ICC Muara Dilam berlangsung penuh sukacita pada Jumat, 20 Desember 2024, pukul 18.00 WIB. Acara yang digelar di Kelampaian, Kecamatan Kunto Darussalam, Kabupaten Rokan Hulu ini dipimpin oleh Bapak Robert Sitepu, S.Mis.
Dalam kesempatan tersebut, Robert Sitepu mengajak anak-anak Sekolah Minggu untuk semakin giat mengikuti kegiatan ibadah dan belajar nilai-nilai rohani. “Anak-anak harus rajin bersekolah Minggu, karena ini adalah bekal penting untuk masa depan mereka,” ujarnya.
Tidak hanya itu, ia juga mengingatkan para orang tua untuk berperan aktif dalam mendukung anak-anak mereka. "Jangan malas untuk mengajak atau menyuruh anak-anak beribadah dan mengikuti Sekolah Minggu. Ingatlah pesan Yesus: 'Biarkanlah anak-anak itu, janganlah menghalang-halangi mereka datang kepada-Ku; sebab orang-orang yang seperti itulah yang empunya Kerajaan Sorga.'"
Robert Sitepu menegaskan bahwa orang tua memiliki tanggung jawab besar untuk memberikan teladan dan mengajarkan nilai-nilai kebaikan kepada anak-anak. “Anak-anak adalah generasi penerus dan pemilik Kerajaan Sorga. Mari kita bimbing mereka agar selalu dekat dengan Tuhan,” tambahnya.
Acara diakhiri dengan suasana penuh kehangatan dan doa bersama. Semua jemaat yang hadir merasakan kedamaian Natal dan menyongsong tahun baru dengan semangat iman yang baru. Merry Christmas and Happy New Year! (OR-DeL)
Klik ☝ untuk mengikuti akun Google News Kami agar anda tidak ketinggalan berita menarik lainnya |