Close
Close
Orasi Rakyat News
Orasi Rakyat News
Orasi Rakyat News

La Hamidi : Dengan Hati Yang Tulus Kami Ucapkan Terima Kasih

Namrole, Bupati Buru Selatan (Bursel) periode 2025-2030, La Hamidi (LHM) dengan hati yang tulus menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat Bursel karena telah memberikan kepercayaan untuk dirinya dan Wakil Bupati Bursel, Gerson Eliaser Selsily (GES) memimpin Bursel 5 tahun kedepan.


"Dalam kesempatan yang berbahagia ini, dengan hati yang tulus kami ingin menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh mayarakat Bursel yang kami cintai atas kepercayaan dan dukungannya kepada kami," ucap Bupati dalam sambutannya pada acara syukuran pelantikan yang berlangsung di aula kantor Bupati Bursel, Rabu (5/3/2025).


Ia menyebut dirinya akan mengemban amanah sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bursel Periode 2025-2030 sesuai Peraturan Presiden Nomor 80 Tahun 2024.


Untuk itu, melalui kesempatan tersebut dirinya mengingatkan semua pihak untuk saling mendukung dan mendoakan sebab sejatinya seluruh proses pemilihan kepala daerah telah selesai. Kini budaya Kai Wait yang selama ini menjadi budaya masyarakat Bursel harus senantiasa diamalkan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.


"Kata Kai Wait sendiri menggambarkan kehidupan orang basudara ade deng kaka yang saling bekerjasama untuk mencapai tujuan dan itu akan menjadi bagian dari kepemimpinan ini," tuturnya.


"Oleh karena itu, izinkanlah kami melanjutkan estafet pemerintahan ini, agar karya bhakti kami semua bermanfaat bagi kepentingan masyarakat. Sebagaimana Motto Kita Lolik Lalen Fedak Fena Satukan Hati Membangun Negeri," sambungnya.


Di moment itu, ia menjelaskan bahwa setiap pemimpin dan pemerintahan, punya masanya untuk berbakti dan saat ini LHM-GES dipercayakan untuk memimpin Bursel. Maka segala daya dan upaya serta pikirin akan disumbangkan untuk kemajuan daerah dan kesejahteraan masyarakat Bursel.


"Kami siap berbuat dengan bekerja keras dan bertekad membangun daerah tercinta ini ke arah yang lebih baik, demi mencapai kesejahteraan masyarakat Bursel yang humanis," tandasnya. (AL)

Baca Juga
Klik ☝ untuk mengikuti akun Google News Kami
agar anda tidak ketinggalan berita menarik lainnya

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama